Jumat, 10 Januari 2014

KONFLIK BATIN



TUGAS ILMU SOSIAL DASAR PERTEMUAN 3



Sebelum membahas masalah ini kita lebih dahulu mengenal jenis-jenis konflik yaitu konflik batin, konflik fisik dan konflik ide. Saya akan membahas mengenai konflik batin, konflik batin berasal dari kata Konflik yang berarti suatu pertentangan, perselisihan antara diri sendiri maupun dengan orang lain, sedangkan batin adalah yang terdapat di dalam hati mengenai jiwa atau perasaan seseorang terhadap sesuatu. Dalam arti luas konflik batin adalah konflik yang disebabkan oleh adanya dua gagasan atau lebih atau keinginan yang saling bertentangan untuk menguasai diri sehingga mempengaruhi tingkah laku atau pola pikir kita. Atau konflik yang ada di dalam diri kita sendiri yang tidak melibatkan fisik maupun orang lain.


Kalau membahas tentang konflik batin ini sama seperti membahas mengenai perasaan diri kita sendiri karena menyangkut tentang pertentangan diri sendiri. Saya akan mengambil contoh Konflik batin yang terjadi di dalam diri sendiri (saya) yaitu ketika memberikan sesuatu kepada orang lain, saya merasa bingung atau terjadi pertentangan antara pola pikir saya dengan diri sendiri atau perilaku saya yang memiliki pendapat yang berbeda yaitu apakah saya harus memberikannya atau tidak. Sehingga saya harus membuat keputusan ataupun sikap memilih antara memberi atau tidak, yang membuat saya menjadi gelisah. Akibatnya dari pertentangan ini saya mengambil keputusan atau memilih sikap memberikannya. Selain contoh diatas konflik batin yang terjadi pada diri saya yaitu ketika setelah lulus sma dan ingin melanjutkan ke jenjang perkuliahan saya dihadapkan dengan harus memilih jurusan apa yang akan saya pilih. Dimana pada saat itu saya tidak tahu atau merasa bingung harus memilih jurusan dari begitu banyak jurusan perkuliahan yang ada, sehingga terjadi konflik batin dalam diri saya. Akibatmnya dari pertentangan ini saya mengambil keputusan memilih jurusan IT karena mungkin ini jurusan yang cocok dengan saya.

source 

http://id.wiktionary.org/wiki/konflik_batin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar